ANALISA24

Berita Viral Terkini & Terupdate

Sport

Joshua Zirkzee Mencetak Gol Perdana Di Manchester United

Joshua Zirkzee Mencetak Gol Perdana Di Manchester United
Joshua Zirkzee Mencetak Gol Perdana Di Manchester United

Joshua Zirkzee Pemain Rekrutan Terbaru Manchester United Mencetak Gol Perdananya Pada Saat Pertandingan Melawan Fulham. Ia langsung mencuri perhatian sebagai bintang Manchester United dalam debutnya di Premier League saat melawan Fulham di Old Trafford pada Jumat malam (16/8) waktu setempat. Dalam pertandingan tersebut, Zirkzee menunjukkan performa gemilang dengan mencetak gol kemenangan MU pada menit ke-87. Setelah masuk menggantikan Mason Mount pada menit ke-61 dan menerima umpan dari Alejandro Garnacho. Dalam wawancara setelah pertandingan dengan Sky Sports. Zirkzee menyatakan bahwa meraih kemenangan di laga kandang pertamanya serta mencetak gol adalah pencapaian yang sangat memuaskan. Joshua Zirkzee, penyerang asal Belanda, sebelumnya merupakan produk dari akademi Bayern Munchen. Lahir di Schiedam, Belanda pada 22 Mei 2001. Zirkzee juga pernah bermain untuk ADO Den Haag dan Feyenoord di kelompok umur.

Ayah Zirkzee berasal dari Belanda dan ibunya dari Nigeria. Pada 2017, Zirkzee bergabung dengan tim akademi Bayern Munchen. Debutnya bersama Bayern terjadi pada 11 Desember 2019 melawan Tottenham Hotspur di ajang Liga Champions. Di mana pelatih interim Hansi Flick memberinya kesempatan bermain di tim senior. Sayangnya, Zirkzee tidak berhasil menjadi pemain kunci di Bayern. Selama dua musim di Allianz Arena, ia hanya tampil dalam 17 pertandingan dan mencetak empat gol. Setelah masa pinjaman di Parma dan Anderlecht, Zirkzee di jual ke Bologna pada 2022 dengan nilai transfer 27,5 juta euro. Pelatih Bologna saat itu, Thiago Motta, memberikan kesempatan lebih banyak kepada Zirkzee di musim 2022/2023.

Pada musim lalu, Zirkzee menjadi andalan Bologna yang finis di posisi lima Serie A, mencatatkan 37 penampilan dan 12 gol. Penampilannya yang mengesankan meyakinkan Erik Ten Hag untuk merekrutnya. Manchester United kemudian membeli Zirkzee dari Bologna dengan transfer 50 juta euro dan mengikatnya dengan kontrak lima tahun hingga 2029.

Joshua Zirkzee Memiliki Potensi

Manajer Manchester United, Erik ten Hag, merasa optimis bahwa striker barunya. Joshua Zirkzee Memiliki Potensi untuk menjadi jauh lebih berbahaya setelah menjadi pahlawan kemenangan MU atas Fulham pada Sabtu dini hari WIB (17/8/2024). Zirkzee direkrut oleh MU dari Bologna dengan biaya transfer sebesar 36 juta Poundsterling selama jendela transfer musim panas ini. Meskipun begitu, Zirkzee tidak langsung menjadi starter dalam laga tersebut. Erik ten Hag baru memasukkan Zirkzee pada menit ke-61 untuk menggantikan Mason Mount. Pemain asal Belanda ini kemudian membuktikan kemampuannya dengan mencetak gol kemenangan pada menit ke-87 setelah menerima assist dari Alejandro Garnacho. Kontribusi tersebut membuat Zirkzee langsung mendapatkan pujian dari para penggemar MU dan menjadi idola baru di Old Trafford. Setelah pertandingan, Ten Hag mengungkapkan rasa senangnya atas kontribusi Zirkzee sebagai pemain pengganti.

Ten Hag menyatakan bahwa pergantian pemain selalu merupakan aspek penting dalam pertandingan dan merasa puas melihat Zirkzee berhasil mencetak gol kemenangan dalam debutnya. Ten Hag menekankan bahwa peran pemain pengganti sangat penting dan mereka harus siap untuk memberikan kontribusi maksimal. Lebih lanjut, Ten Hag memberikan penilaian terhadap gaya bermain Zirkzee di lini depan. Menurut Ten Hag, Zirkzee memiliki potensi untuk menjadi jauh lebih berbahaya di masa depan. Ia menjelaskan bahwa mencetak gol adalah aspek penting bagi seorang penyerang dan Zirkzee perlu meningkatkan kualitasnya untuk menyelesaikan peluang. Ten Hag juga menyebutkan bahwa Zirkzee harus mendapatkan keseimbangan yang tepat dalam permainannya dan bekerja untuk mencapai posisi yang ideal di kotak penalti.

Ten Hag menambahkan bahwa mereka akan fokus untuk membantu Zirkzee dalam aspek permainan terhubung. MU memiliki beberapa gelandang berbakat yang dapat bekerja sama dengan Zirkzee untuk mengendalikan permainan. Ten Hag yakin bahwa kualitas Zirkzee dalam permainan terhubung akan memberikan keuntungan tambahan bagi tim.

Pertandingan Melawan Fulham

Manchester United memulai perjalanan mereka di Liga Inggris 2024-2025 dengan awalan mulus. Dalam Pertandingan Melawan Fulham yang di adakan di Stadion Old Trafford pada Jumat malam (16/8/2024) atau Sabtu dini hari WIB. Manchester United berhasil meraih kemenangan tipis 1-0. Meskipun mengalami frustrasi di babak pertama karena skor imbang tanpa gol. Kemenangan Man United akhirnya tercipta tiga menit sebelum laga berakhir. Joshua Zirkzee, penyerang baru asal Belanda, menjadi penentu kemenangan Setan Merah dalam pertandingan ini. Masuk sebagai pemain pengganti menggantikan Mason Mount pada menit ke-61, Zirkzee memberikan dampak instan. Umpan silang dari Alejandro Garnacho berhasil di sambut oleh Zirkzee dengan kaki kirinya di dalam kotak penalti. Bola meluncur deras ke pojok kanan bawah gawang Fulham, tidak mampu di jangkau oleh Bernd Leno. Gol dari Zirkzee menjadi satu-satunya yang tercipta sepanjang pertandingan. Memberikan kemenangan 1-0 untuk Man United pada matchday pertama Liga Inggris 2024-2025.

Keberhasilan Man United dalam meraih tiga poin perdana sangat di syukuri oleh Zirkzee, terutama karena ia menjadi pahlawan berkat golnya di menit-menit terakhir. Zirkzee, yang mengenakan nomor 11, merasa sangat gembira mencetak gol pertamanya untuk klub dan menganggapnya sebagai momen terbaik, terutama di depan Stretford End. Zirkzee menyatakan bahwa meraih kemenangan dalam laga kandang pertamanya dan mencetak gol adalah pencapaian yang sangat membanggakan. Gol yang di cetak oleh Zirkzee membuatnya menjadi pemain Belanda ke-15 yang mencetak gol debut di Liga Inggris, mengikuti jejak pendahulunya seperti Ruud van Nistelrooy, Alexander Buttner, dan Donny van de Beek di Man United. Menariknya, Van Nistelrooy turut menyaksikan gol debut Zirkzee sebagai pelatih Man United. Selain Zirkzee, Noussair Mazraoui dan Matthijs de Ligt juga menjalani debut mereka di Liga Inggris dalam pertandingan melawan Fulham.

Debutnya Di Liga Bersama Manchester United

Joshua Zirkzee langsung mencetak gol dalam Debutnya Di Liga Bersama Manchester United, bergabung dengan sejumlah nama lain yang juga mencatatkan prestasi serupa di era Premier League. Musim panas ini, Zirkzee menjadi salah satu pemain baru yang direkrut oleh Man United, dengan tujuan untuk menambah daya serang Setan Merah. Penyerang 23 tahun asal Belanda ini di gaet dari Bologna sebagai bagian dari usaha memperkuat skuad. Debut Zirkzee untuk Manchester United terjadi saat mereka menjamu Fulham di Old Trafford pada Sabtu dini hari WIB (17/8), dalam pertandingan pertama Premier League 2024/2025. Dalam laga tersebut, Zirkzee dimasukkan menggantikan Mason Mount pada menit ke-61 dan berhasil mencetak satu-satunya gol dalam pertandingan pada menit ke-87.

Gol yang dicetak Zirkzee merupakan yang pertama kali untuk MU dan juga yang pertama di Premier League 2024/2025. Berdasarkan catatan dari situs resmi Man United, sebelumnya Antony juga mencetak gol dalam debutnya untuk MU di Premier League. Antony melakukannya pada 4 September 2022 dalam pertandingan melawan Arsenal. Daftar pemain yang mencetak gol dalam debutnya di Premier League dimulai dengan Mark Hughes, mantan striker Manchester United yang juga memiliki hubungan dengan Manchester City. Meskipun Hughes sudah bergabung dengan Manchester United sebelum era Premier League, namanya tetap termasuk dalam daftar tersebut karena dia mencetak gol pertama untuk Man United saat format Premier League resmi dimulai pada tahun 1992. Penyerang baru yang mencuri perhatian dengan gol debutnya di Premier League adalah Joshua Zirkzee.