ANALISA24

Berita Viral Terkini & Terupdate

Travel

Rekomendasi Glamping Di Nusa Penida Bali Yang Sangat Alami

Rekomendasi Glamping Di Nusa Penida Bali Yang Sangat Alami
Rekomendasi Glamping Di Nusa Penida Bali Yang Sangat Alami

Rekomendasi Glamping Di Kawasan Nusa Penida Bali Berikut Ini Sangat Nyaman Dengan Pemandangan Alam Yang Sangat Menakjubkan. Nusa Penida adalah sebuah pulau yang berada di bagian tenggara Bali. Pulau ini memang telah lama di kenal karena pesona alamnya yang sangat menawan. Keindahan alamnya sangat alami menjadikan Nusa Penida sebagai salah satu tujuan wisata favorit bagi para turis mancanegara maupun lokal yang menginginkan suasana alami dan tenang serta pemandangan tropis Bali yang authentic.

Salah satu cara yang paling baik untuk menikmati keindahan alam Nusa Penida adalah dengan menginap di tempat glamping. Pasalnya glamping atau glamorous camping akan menawarkan pengalaman berkemah di alam terbuka dengan nyaman. Kita dapat tidur di tenda yang nyaman dengan fasilitas yang memadai, seperti listrik, empuknya tempat tidur, bahkan kamar mandi pribadi. Ini adalah cara yang sangat sempurna untuk semakin dekat dengan alam sembari tetap menikmati kenyamanan seperti bermalam di hotel.

Kemudian di Nusa Penida juga terdapat beberapa pilihan glamping yang bisa kita pilih sesuai dengan keinginan kita. Setiap lokasi glamping pastinya akan menawarkan pemandangan alam Bali yang memukau. Pemandangan ini meliputi hutan hijau yang rimbun, tebing-tebing curam yang megah, dan hamparan pantai dengan pasir putih. Selain itu, glamping ini juga terletak di berbagai lokasi yang strategis sehingga memudahkan kita untuk menjelajahi berbagai destinasi wisata terkenal di Nusa Penida. Misalnya seperti Angel’s Billabong, Crystal Bay dan Pantai Kelingking.

Dengan menginap di glamping, kita bisa mendengar suara burung berkicau dan semilir angin tropis yang sejuk saat bangun pagi. Kemudian kita dapat menikmati malam yang tenang di bawah langit cantik yang penuh bintang. Pengalaman ini tentu akan sangat berkesan dan tak terlupakan selama berlibur di Nusa Penida. Jadi, jika kita sedang mencari cara untuk menikmati panorama alam Nusa Penida dengan nyaman, glamping adalah pilihan yang tepat.

Rekomendasi Glamping Autentik Nusa Penida

Rekomendasi Glamping Autentik Nusa Penida menyediakan pengalaman bermalam yang sangat unik di 8 tenda safari yang ramah lingkungan. Penginapan glamping ini juga berada di tengah alam yang sangat tenang dan sejuk serta jauh dari keramaian kota. Pengalaman glamping ini akan memberikan suasana yang menenangkan, ideal untuk mereka yang mencari pelarian dari kesibukan sehari-hari. Semua tenda di lokasi ini di desain untuk menampung 2 orang dan di lengkapi dengan fasilitas modern yang memadai. Misalnya seperti kamar mandi pribadi yang di lengkapi shower air panas, tempat tidur king yang comfort dengan kualitas sprei linen yang tinggi, dan berbagai fasilitas memadai lainnya.

Tidak hanya itu, terdapat pula kipas langit-langit dan AC untuk memastikan kenyamanan pengunjung. Kemudian terdapat juga akses alat pemadam api ringan, dispenser, akses WiFi, kulkas mini, lemari pakaiab, dan mini bar. Wisatawan juga bisa menyantap sarapan pagi yang di sediakan dan bersantai di balkon pribadi yang menyuguhkan panorama alam yang indah. Kita akan melihat indahnya Gunung Agung, kebun kelapa, dan laut yang cantik. Walaupun lokasinya terisolasi, akses ke tempat-tempat menarik seperti Gamat Bay, Pantai Crystal Bay, dan Pelabuhan Toya Pakeh yang hanya membutuhkan waktu sekitar 15 menit saja untuk berkendara.

Akan tetapi terdapat beberapa hal yang perlu kita perhatikan saat bermalam di sini. Mengingat tempatnya yang terletak di tengah alam, kita di sarankan untuk membawa semprotan pembasmi serangga agar lebih nyaman. Selain itu, penginapan glamping ini tidak mengizinkan anak-anak di bawah umur, karena di khususkan untuk orang dewasa yang mencari kedamaian dan ketenangan. Memilih glamping di Autentik Nusa Penida menjadi pilihan yang cocok bagi kita yang ingin menikmati indahnya panorama alam dengan kemewahan modern.

Exotic Luxury Private Glamping

Exotic Luxury Private Glamping akan menyediakan kombinasi sempurna antara keindahan dan kemewahan alam di Nusa Penida melalui beberapa tenda safari eksklusifnya yang di lengkapi dengan kolam renang pribadi serta panorama laut yang sangat indah. Glamping ini juga menawarkan berbagai jenis tenda. Misalnya seperti double room with garden view yang mempunyai double bed serta twin room dengan pemandangan kolam. Kemudian terdapat juga double room dengan pool view yang menawarkan extra-large double bed, serta tenda yang extra besar dengan double bed.

Setiap tenda di Exotic Luxury Private Glamping juga di lengkapi dengan fasilitas modern. Misalnya seperti kamar mandi pribadi, brankas, WiFi, AC, tempat parkir, layanan sarapan, lemari pakaian, balkon dengan panorama laut dan pegunungan, serta fasilitas yang mudah bagi tamu yang berkebutuhan khusus. Selama bermalam di sini, kita juga dapat mencoba berbagai kegiatan menarik di sekitar Exotic Luxury Private Glamping.

Daerah sekitar Exotic Luxury Private Glamping juga sangat populer untuk beragam aktivitas outdoor. Misalnya seperti menyewa sepeda, berjalan kaki, atau mobil untuk mengeksplor destinasi wisata terkenal. Misalnya seperti Teletubbies Hill, Air Terjun Seganing, dan Pantai Gamat Bay. Kedekatan lokasi glamping ini juga cukup dekat dengan pantai sehingga kita bisa snorkeling dan menikmati keindahan bawah laut yang menakjubkan.

Dengan berbagai aktivitas menarik dan fasilita yang di sediakan, Exotic Luxury Private Glamping akan menjadi tujuan wisata yang cocok bagi kita yang ingin merasakan kemewahan glamping sambil menikmati keindahan alam Nusa Penida yang menakjubkan. Kita juga dapat menikmati kemewahan dan kenyamanan di dalam tenda, serta mengeksplor keindahan panorama alam sekitar dengan berbagai kegiatan seru.

Tropical Glamping Nusa Penida

Tropical Glamping Nusa Penida terletak di tebing Pantai Diamond dan akan menyuguhkan panorama laut yang indah dengan sudut pandang 180 derajat. Glamping ini berkonsep bungalow romantis yang sangat cocok untuk 2 orang. Setiap bungalow juga di lengkapi dengan 1 kamar tidur yang di lengkapi dengan kelambu, kamar mandi privat dan ruang tamu. Keunikan lain yang di sediakan adalah terdapat jaring bintang di kamar tidur. Kemudian di balkon luar terdapat bean bag yang membuat para pengunjung bisa bersantai sambil menikmati indahnya alam.

Selain itu, Tropical Glamping Nusa Penida juga menyediakan banyak fasilitas yang memadai seperti area parkir gratis, Wi-Fi, layanan kamar 24 jam, dan sarapan ala Inggris-Irlandia yang telah termasuk dalam biaya penginapan. Akan tetapi, untuk menuju ke lokasi glamping ini, wisawatan harus bersiap-siap dengan akses perjalanan yang cukup sulit. Kita akan mencapai lokasi dengan berjalan kaki melalui jalan setapak kurang lebih 700 meter dari jalan utama.

Bagi wisatawan yang kesulitan dalam mencapai lokasi, tersedia juga layanan antar jemput yang bisa kita hubungi melalui kontak yang telah tersedia. Meskipun jalan yang di lalui cukup menantang, pengalaman menginap di sini sangat sepadan dengan usaha yang kita laukan. Hal ini terutama di karenakan lokasinya yang dekat dengan Pantai Atuh dan Pantai Diamond, yakni 2 destinasi wisata yang populer di Nusa Penida.

Dengan panorama alam yang menakjubkan dan fasilitas lengkap yang di sediakan, Tropical Glamping Nusa Penida menjadi pilihan yang sempurna bagi kita yang mencari pengalaman menginap yang berkesan dan romantis. Setiap fasilitas di rancang dengan sebaik mungkin untuk memberikan kenyamanan yang optimal bagi para tamu.

Itu dia Rekomendasi Glamping yang dapat menjadi pilihan kita saat ingin bermalam di kawasan Nusa Penida. Rasakan sensasi bermalam yang menakjubkan di alam Nusa Penida dengan pilihan Rekomendasi Glamping.